(Piper betle L.)
Manfaat Daun Sirih untuk kesehatan
1. Batuk
Cuci Bersih 17 lembar daun sirih. Rebus bahan dengan 3 gelas air hingga airnya tersisa 2 1/4 gelas. Setelah dingin, saring hasil rebusan. Minum ramuan 3x sehari. Masing-masing 3/4 gelas, bersama 1 sendok madu
2. Kewanitaan
Membantu mengatasi masalah menstruasi
Minum air rebusan daun sirih juga dapat membantu mengatasi menstruasi yang tidak teratur.
3. Bronkitis
Cuci bersih daun sirih sebanyak 7 lembar. Tambahkan 2 gelas air dan 1 potong gula batu. Rebus bahan hingga mendidih dan airnya tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring ramuan. Minum ramuan 3x sehari, masing-masing 1/3 gelas, bersama 1 sendok makan madu.
4. Bisul
Cuci bersih daun sirih secukupnya, lalu giling halus. Balurkan ramuan pada bisul dan sekelilingnya, lalu balut dengan kain bersih. Ganti ramuan sehari 2 kali.
5. Menghilangkan Bau Badan dan Keringat Berlebihan
Cuci bersih 17 daun sirih segar. Tambahkan 1 sendok teh garam dan 4 gelas air. Rebus bahan sampai airnya tersisa 2 gelas. Dinginkan, lalu saring ramuan. Minum ramuan 2x sehari bersama 1 sendok makan madu, pagi dan sore hari.
6 Luka Bakar
Cuci bersih daun sirih segar secukupnya, lalu tumbuk halus. Peras hasil tumbukan hingga diperoleh airnya. Tambah sedikit madu pada air perasan. Oleskan ramuan ketempat luka bakar.
7. Mimisan
Cuci bersih daun sirih yang agak muda. Remas-remas, lalu gulung daun. Gunakan daun untuk menyumbat hidung berdarah.
8. Mata gatal dan Mata merah
Cuci bersih daun sirih muda segar sebanyak 7 lembar. Rebus daun dalam 1 gelas air hingga mendidih. Setelah dingin, gunakan air hasil rebusan untuk cuci mata dengan memakai gelas cuci mata. Lakukan pengobatan sehari 3x sampai sembuh.
Semoga Manfaat Daun Sirih Ini Berguna Bagi Ksehatan, Dan Untuk Memperdalam Pengetahuan Tentang Kesehatan Baca Juga Artikel Tentang Manfaat Kulit Manggis,Semoga Bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar